Senin, 03 Januari 2011

Install Widget/Screenlets di Ubuntu

Install Widget/Screenlets di Ubuntu


Widget adalah aplikasi ringan yang membantu kita dalam kehidupan sehari-hari. Misalkan widgetnya yaitu berupa jam, tanggal, cuaca dsb. Bagi anda yang belum paham tentang widget ini anda bisa lihat di Windows Vista. Widget Windows Vista terletak di desktop sebelah kanan, sudah paham kan?? . Lalu widget ini apakah hanya ada di Windows Vista saja?? . Tidakkah ada widget yang diciptakan untuk Linux khususnya Ubuntu. Mari kita selidiki bersama :D .
Pada distro Linux khususnya Ubuntu, tim developernya tentu saja telah menyediakan aplikasi penyedia widget di Ubuntu. Salah satu aplikasi widget tersebut yaitu Screenlets, aplikasi yang simple tetapi sangat hebat. Ada lagi aplikasi widget lain yaitu Super Keramba, namun widget ini tersedia pada Kubuntu. Karena kali ini saya membahas tentang Ubuntu, mari kita praktekan segera :
1. Untuk menginstall Screenlets, kita buka Terminal (bukan tempat pemberhentian bis). Lalu ketik
sudo apt-get install screenlets
Kemudian Enter, isi Password anda lalu Enter lagi. Proses installasi Screenlets berjalan sendiri, tahu-tahu selesai deh :D
2. Setelah proses installasi selesai, klik Aplikasi>Aksesoris>Screenlets untuk membuka aplikasi widget ini.

3. Terbuka jendela Screenlets Manager, mudah kok caranya. Misalnya kita akan memunculkan widget Sysmonitor untuk memonitor kinerja PC kita, maka kita klik saja Sysmonitor. Lalu pada Option kita klik Lock, Sticky & Keep Below lalu OK. Maksudnya klik Lock yaitu agar widget kita nanti terkunci pada desktop, untuk memindahkan widget yang terkunci tekan Alt+Drag Mouse. Sticky yaitu membuat widget kita terlihat di seluruh meja/desk, kalau Below yakni membuat widget kita posisinya selalu di bawah & tidak mengganggu jendela aplikasi yang sedang kita gunakan.

4. Setelah selesai lalu klik Auto Start on Login agar selalu muncul widget clock tersebut setiap kali kita menyalakan PC serta Start/Stop untuk segera mengaktifkannya di desktop. Adapun Show Daemon in tray maksudnya adalah membuat applet Screenlets di panel atas sehingga kita dengan cepat bisa mengaturnya.

5. Langkah-langkah di atas juga berlaku bila kita menambah widget lagi. Bila widget yang kita cari tidak ada, pada Screenlets Manager klik saja Get More Screenlets atau ke gnome-look.org.
6. Untuk menginstall widget yang baru akan saya jelaskan pada postingan selanjutnya
Selamat Mencoba dan semoga berhasil hehehe:D Laper!!
sumber:http://yogieza.wordpress.com/2010/01/10/install-widgetscreenlets-di-ubuntu/

Tidak ada komentar:

Posting Komentar