Berikut Tips singkat menulis opini dengan baik dan benar
- Berikan data yang sedikit menjual.
- Buatlah kerangka tulisan terlebih dahulu.
- Buatlah judul yang mempunyai arti positif.
- Masukan kutipan singkat dari tokoh yang menuliskan hal serupa di media beberapa hari sebelumnya.
- Sertakan data sederhana sebagai pendukung.
- Kenali gaya bahasa atau tulisan khas dari media yang kita akan tuju.
a. Aspek yang perlu diperhatikan :
- Kalimat baku maksimal 15 kata per kalimat.
- Gunakan rumus kalimat sederhana Subyek-Predikat-Objek-Keterangan.
- Paragraf sederhana.
- Gunakan struktur tulisan
- Problem-Solusi
- Sebab-Akibat
b. Hindari Istilah Asing :
- Gunakan istilah yang populer.
- Jangan bersembunyi di balik istilah asing, bertujuan menutupi kekurangan diri.
c. Spesifik dan Konkrit
d. Rinci dan Relevan :
- Hindari angka-angka rumit
- Rinci dan Detail
- Bahasa tetap dipahami
Berikut adalah tips bagaimana menulis artikel yang menarik:
· Ketika Anda duduk dan siap menulis, ada seseorang yang sangat penting dalam hidup anda, namun Anda tidak akan pernah menjumpainya, disebut sebagai 'Pembaca' Pastikan anda membaca banyak artikel atau buku berkaitan mengenai topik/bidang yang akan anda tulis.
· Awali artikel dengan judul yang menarik untuk mereka terus membaca.
Judul seperti apa yang menarik untuk dibaca? Anda bisa menggunakan judul seperti:
-Langkah menulis artikel yang menarik!
-Tips dahsyat membuat website atau judul yang menjual!
dll.
To The Point – tidak bertele tele. Anda bisa membuat pokok pokok dari artikel terlebih dahulu sehingga memastikan anda tidak melenceng dari topik.
Hindari kata yang panjang dan tidak masuk akal.
· Ingat selalu kapan kita tidak perlu merangkai kalimat puitis dan menirukan tatanan bahasa alkitab. Ingat, orang akan lebih merespon sesuatu yang dekat dengan mereka. Masyarakat Indonesia akan lebih merespon dampak krisis ekonomi terhadap gejolak politik lokal, ketimbang pemilihan perdana menteri Australia.
· Berikan kesimpulan dari artikel anda
Karang sebuah artikel box yang bagus.
Setelah selesai menulis artikel, maka berikan sedikit uraian atau profil tentang diri anda . Pastikan mereka mencari tahu lebih jauh kelanjutan dari artikel yang anda tulis dengan cara mengunjungi website anda.
Begitulah tips menulis artikel yang baik yang bisa saya ambil dari sumber pemateri mata kuliah umum.
Tips Menulis Artikel untuk Jurnal Ilmiah
Berikut ini adalah beberapa tips untuk para peneliti dan akademisi yang ingin menulis artikel ilmiah dan mempublikasikan karyanya di jurnal ilmiah yang terakreditasi, baik nasional maupun internasional:
1. Cobalah untuk mencari informasi sebanyak-banyaknya mengenai jurnal incaran Anda dan tim editornya.
2. Berikan alasan Anda mengirimkan artikel pada surat pengantar naskah.
3. Tulislah artikel dengan teknik penulisan yang baik. Perhatikan ejaan, tata baha dasan tanda-tanda baca.
4. Cantumkan referensi yang cukup, mutakhir; setidaknya yang terbit 3-5 tahun belakangan, komprehensif dan benar.
5. Pahami “Instructions for Authors” .
Kesalahan Fatal Menulis Artikel untuk Jurnal Ilmiah
Dalam menulis artikel ilmiah, hindari kesalahan-kesalahan fatal yang akan mempengaruhi integritas Anda sebagai peneliti dan akademisi, misalnya:
1. Memanipulasi data.
2. Menduplikasi manuskrip .
3. Publikasi berlebihan, misalnya dengan menggunakan data yang telah dipublikasi oleh jurnal lain atau dalam website.
4. Melakukan plagiat / penjiplakan.
5. Konflik kepentingan dari penulis.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar